Kasdam IM Gowes Bersama Kepala BNNP Aceh dan Road Bike Aceh
Banda Aceh, Acehportal.com – Kasdam Iskandar Muda (IM), Brigjen TNI Joko Purwo Putranto, M.Sc., melaksanakan olahraga rutin mingguan menggunakan sepeda balap atau road bike, Sabtu (17/10/2020).
Olah raga ini tak hanya dilakukan oleh Kasdam IM seorang diri, namun juga melibatkan sejumlah pesepeda yang tergabung di dalam Komunitas Road Bike Aceh (RBA).
Turut serta mengikuti gowes road bike ini, Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh, Brigjen Pol Heru Pranoto.
Rute yang ditempuh Kasdam IM bersama Kepala BNNP Aceh dan para pesepada lainnya kali ini yakni, kawasan Banda Aceh, Blang Bintang, Radar, dan kembali lagi ke Banda Aceh.
Selama melaksanakan olahraga ini, seluruh pesepeda tetap menerapkan protokol kesehatan. Di saat tidak mengayuh sepeda atau istirahat, para pesepeda terlihat menggunakan masker dan masing-masing juga membawa hand sanitizer.
Sumber : https://www.acehportal.com/news/kasdam-im-gowes-bersama-kepala-bnnp-aceh/index.html